Pages

Subscribe:

Rabu, 14 Maret 2012

Fasilitas internet di daerah Ku

foto laptop yang menggunakan modem

Oleh:Hazini
Mungkin semua orang tahu dengan yang namanya internet dan bahkan tidak asing lagi kedengaran nya di telinga kita.
Perkembangan internet sekarang ini sangatlah pesat,bahkan sekarang sudah menjalar di berbagai Daerah perbatasan Negara.sebut saja Kecamatan Paloh,Kabupaten Sambas KAL-BAR.
Kecamatan Paloh adalah tempat kelahiran,tempat aku di besarkan,sekolah dan tempat tinggal ku sekarang ini.
Di daerah ini pula adalah pantat nya pulau Borneo,dan daerah yang paling dekat sekali dengan Sarawak-Malaysia.Sejak dulu,masyarakat di daerah ku tidak mengenal yang namanya internet dan lain-lain sebagainya.Nah..dari perkembangan zaman sekarang ini,atau yang biasa kita sebut zaman modern,berbagai jaringan informasi sudah ada di daerah ku( Kecamatan Paloh),baik dari media cetak maupun media elektronik,terutama sekarang adalah adanya akses internet sehingga lebih memudahkan masyarakat untuk berhubungan  langsung tanpa mengirim surat lewat pos lagi.Salah satu contoh adalah,sekarang sudah ada beberapa gerai-gerai warnet di daerah ku,contoh lain nya adalah,sekarang juga bisa langsung terhubungnya jaringan internet lewat modem dan alat-alat lain nya bagi siapa saja yang sudah mempunyai komputer sendiri.
Jadi,dapat kita bayangkan....kan?walaupun di daerah perbatasan dan letaknya paling hujung KAL-BAR,namun jaringan media khususnya internet sudah dapat di nikmati dan di gunakan oleh masyarakat Kecamatan Paloh sekarang ini.
Jadi di harapkan lagi,agar jaringan media komunikasi ini (internet dan media komunikasi lainnya)dapat lebih di perluas ,tentunya kepada pihak-pihak yang  terkait dan pemerintah, sehingga dapat terjangkau oleh daerah-daerah pelosok yang ada di Kecamatan Paloh Kabupaten Sambas KAL-BAR.